Memulai berbisnis pasti dapat dilakukan saat ada modal, padahal itu adalah perspektif yang cukup kuno di era sekarang ini. Memang memulai bisnis harus dengan dana, dimulai dari modal peralatan hingga bahan dasar dalam berbisnis. Namun ternyata kamu bisa memulainya dengan modal 0 rupiah saja.
Salah satu faktor utama kenapa berbisnis bisa dimulai tanpa modal adalah koneksitas dan gaya hidup online. Saat kamu dapat memanfaatkan keduanya maka bisnis bisa dijalankan walau modelnya cukup sederhana. Mungkin buat kamu yang belum memanfaatkan kedua faktor ini, sekarang saatnya bisa berbisnis.
Jadi artikel ini akan membahas tentang Cara Memulai Bisnis Tanpa Modal yang bisa berpeluang besar pada tahap bisnis lanjutan yang lebih besar. Simak penjelasannya di bawah ini.
Cari Peluang pada Webinar Bisnis Online
Memulai bisnis tapi kamu masih bingung dan pikirannya nggak fokus, maka kamu butuh melatih diri dengan ilmu-ilmu bisnis atau marketing. Sekarang ada banyak sekali akademi bisnis yang menyediakan motivasi dan ilmu biar kamu lebih hidup dan punya motif berbisnis modern. Cari di internet atau bantuan sosial media, mana akademi bisnis yang sesuai dengan kebutuhanmu.
Ada sebuah akademi bernama bisnis muda academy part dari bisnis media Indonesia yang mengajarimu ilmu berbisnis untuk UMKM, ada juga yang mengajari atau fokus ke bisnis online seperti halnya akademimarketer.id yang merupakan komunitas mengajar ilmu digital marketing dan punya produk online. Serta masih banyak akademi lainnya yang bisa kamu coba.
Main di Produk Digital pada Platform
Sebagai yang suka bisnis online menghasilkan cuan dengan membuat produk digital seperti e-book, e-course, aplikasi dan website, masih banyak lagi maka kamu cocok jadi seorang pebisnis prodi.
Beberapa platform prodi yang sekarang sedang viral banget seperti Lynk.id, clicky, mayar.id, atau tribelio bisa jadi ranah uji coba untuk menjual prodi sesuai dengan skill dan ekspertasimu.
Namun, apabila kamu ingin berbisnis prodi di luar ekspertasimu, bisa dengan membidik niche spesifik yang sedang naik daun agar kamu bisa membuat produk atau layanan yang menjawab masalah atau pain problem mereka dan prodimu menjadi solusi buat target pasarmu.
Cari Kerjaan Online yang Tambah Portofolio
Untuk bisa bekerja di ranah online creative dan marketing maka kamu butuh portfolio yang bisa menandakan kredibilitasmu. Portfolio juga bisa digunakan untuk dokumen penting kamu mendapat pendanaan ketika ingin berbisnis di bidang tertentu, sehingga mencari pekerjaan online untuk menambah portfolio bisa jadi ladang menambah cuan dan tahap menuju sebagai founder suatu bisnis.
Cara mencari pekerjaan online untuk portfolio adalah yang menyesuaikan dengan target jangka panjang kamu. Jadi sebelum menentukan kamu mau bekerja sebagai apa, pertimbangkan lagi manfaatnya untuk kehidupan berkelanjutan.
Kolaborasi dengan Teman pada Proyek Baru
Nah, jika kamu punya skill tertentu dan sudah punya personal branding atau portfolio maka kamu bisa berkolaborasi dengan teman seperjuangan pada proyek baru. Berkolaborasi di jaman now terbilang mudah apalagi dengan bantuan platform seperti LinkedIn atau Threads yang memungkinkan fitur DM untuk perkenalan dan mengobrol mengenai proyek kolaborasi bersama.
Maka dari itu belajar untuk membuat postingan persuasif seperti pengenalan background kerjamu atau sedikit pamer penghasilan sampai pada karya itu penting, karena dengan itu ada seseorang yang akan tertarik buat bekerja sama dan berbisnis bersama-sama di suatu waktu.
Manfaatkan Platform untuk Passive Income
Cara ini juga cocok buat kamu yang mau berbisnis dengan 0 modal yaitu memanfaatkan platform untuk passive income. Memang dunia digital juga mengeluarkan modal untuk berbisnis, namun ada beberapa cara yang tergolong masih gratis. Beberapa diantaranya adalah skill menulis dan menggambar yang membutuhkan imajinasi dan ide sebagai bahan bakarnya.
Platform yang cocok buat kamu mendapatkan passive income seperti menulis novel online ataupun platform jual custom produk dari hasil gambarmu ini bisa dicoba untuk memulai bisnis dengan modal 0 saja. Kamu bisa kembangkan kreativitasmu dari sini.
Mulai Mengonten dari Sekarang
Jalur lainnya dari bisnis dengan modal 0 adalah dengan mengonten pada Instagram atau TikTok. Pandai meningkatkan interaksi lewat ngonten bisa menambah followers dan engagement sehingga kamu bisa mulai dikenal dan berpengaruh.
Hal ini jelas membuka ladang berbisnis baru sesuai dengan niche yang kamu bidik seperti halnya panggilan untuk endorse sampai pada cara affiliasi produk bisa dilakukan.
Pastikan kamu bisa mengenal karakteristik antara TikTok dan Instagram sesuai dengan ciri khasmu, sehingga kamu sudah punya ide scartch ingin menjadi content creator seperti apa. Selain itu pahami keuntungan menjadi kreator di platform-platform tersebut.
Coba dengan Pitching Ide ke Pebisnis
Salah satu jalur kamu bisa berbisnis tanpa modal adalah dengan pitching ide ke pebisnis, UMKM ataupun startup tertentu. Kamu bisa memulai bisnis ini dengan memiliki ketertarikan terlebih dahulu pada sebuah bisnis tersebut atau mengikuti perkembangannya, baru setelah itu ide-idemu bisa dikembangkan pada bisnis tersebut dan setidaknya relevan dengan kemampuan dan passionmu.
Namun jika kamu mau cold pitching karena sebuah riset mendalam sebelumnya itu juga masih relate. Mulai dengan buat email pengenalan dulu pada sebuah bisnis tertentu, kuatkan storytellingnya apa yang bisa kamu bantu buat mereka. Jika mereka menyukai maka akan mem-follow up usahamu dan diajak berkolaborasi.
Jual Jasa dan Promosikan lewat Media Sosial
Ketika kamu menyukai dan punya passion kuat dengan berkarya, maka bisa memulai menjualnya dengan bantuan promosi pada media sosial.
Kamu bisa menggunakan platform share hasil karyamu pada Instagram, Threads, atau facebook group yang relevan dengan skillmu. Dari sana maka kamu bisa mulai konsisten menjual jasa dan produk onlinemu pada setiap orang yang tertarik.
Beberapa produk atau jasa yang bisa kamu jual mulai dari berbagai macam desain canva, konten tulisan, ilustrasi bertema, gambar AI generate, video editing dan masih banyak lainnya.
Ada banyak macam Cara Memulai Bisnis Tanpa Modal yang menyenangkan untuk dijejal peruntungannya. Kunci agar kamu bisa sukses melakukan bisnis ini adalah konsisten yang diiringi dengan passion kuat. Kalau kamu mau mulai bisnis tanpa modal di tahun 2026 ini, semoga saja tahun-tahun selanjutnya bisa menghasilkan cuan yang berdigit-digit.
